Saluran Irigasi yang Rusak | Foto: CN |
Afulu, - Baru dua tahun dibangun, saluran irigasi di Desa Lauru I Kecamatan Afulu Kabupaten Nias Utara rusak parah diberbagai sisi bangunan.
Proyek yang menelan anggaran Rp. 3,2 Milyar dibawah pengelolaan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR) Kabupaten Nias Utara dibangun pada Tahun 2016 lalu.
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pada Murni Panjaitan yang dikonfirmasi corongnias.com, Rabu (4/4/2018) mengungkapkan bahwa dirinya tidak bisa memberikan tanggapan terkait proyek tersebut karena hingga saat ini belum ada laporan dari anggota yang diperintahkan menelusuri proyek tersebut.
"Saya tidak bisa memberikan tanggapan bang. memang sudah saya suruh anggota menelusuri tentang proyek itu, tapi sampai sekarang belum ada laporan ke saya," pungkas Murni
Pantauan corongnias.com dilokasi terlihat beberapa titik proyek sudah mengalami kerusakan sangat fatal bahkan ada bagian bangunan yang sudah ambruk. (H-01)