HUT Gempa di Nias, SD di Nias Selatan Lomba Tari Maena - Corong Nias

Berita Terbaru

Kamis, 05 April 2018

HUT Gempa di Nias, SD di Nias Selatan Lomba Tari Maena

Nias Selatan, - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Gempa Bumi yang terjadi pada Tahun 2005 lalu, beberapa sekolah dasar di lingkup pemerintahan Kabupaten Nias ikuti lomba tari maena siaga bencana.

Wabup Nisel | Foto: Diskominfo
Kegiatan lomba ini diikuti oleh 6 sekolah dasar yakni  SDN 078142 Lagundri, SDN 071104 Botohilitano, SDN 071107 Sa’ua, SDN 074071 Bawodobara dan SDN 078525 Dharma Caraka Hiliana'a bertempat di Balai Persekutuan BKPN Jemaat Telukdalam, Jalan Baru Kelurahan Pasar Telukdalam, Selasa (03/04/2018).

Berdasarkan penuturuan dari pihak Penyelanggara Silverince Gulo yang merupakan Local Leader Japan International Cooperation Agency (JICA), kegiatan ini bertujuan sebagai program integrasi Pendidikan Siaga Bencana melalui Tarian Tradisional.

 “Tarian Maena adalah salah satu budaya yang akan diadopsi menjadi media yang dipergunakan untuk menguraikan pesan-pesan siaga bencana tentang gempa bumi dan tsunami di kepulauan Nias. Sebab, Tarian ini asset budaya di Pulau Nias yang mudah dilakukan semua orang dan liriknya bisa berbeda-beda sesuai dengan tema atau kebutuhan pemberi pesan,” terang Silverince.

Ditambahkannya bahwa kegiatan ini terlaksana atas kerjasama JICA dengan Wako University; Yayasan Obor Berkat Indonesia (OBI); Dinas Pendidikan Kota Gunungsitoli dan Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Selatan.

Sementara itu dalam sambutannya Wakil Bupati Nias Selatan Sozanolo Ndruru mengatakan bahwa pendidikan siaga bencana melalui tarian maena sangat penting diterapkan bagi generasi muda, dan  kiranya ke depan menjadi salah satu bahan ajar muatan lokal tingkat sekolah dasar di Kepulauan Nias dan khususnya di Kabupaten Nias Selatan untuk mengurangi risiko apabila terjadi suatu bencana (gempa dan tsunami).

Pantauan corongnias.com kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Nias Selatan, Sozanolo Ndruru, Kepala BPBD Provinsi Sumatera Utara yang diwakili Kepala Bidang Kerjasama Pengendalian dan Evaluasi Rita Tavip Megawati; mewakili Forkopimda, Kepala Dinas Pendidikan Nurhayati Telaumbanua; Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Deri Dohude dan Kepala Unsur Pelaksana BPBD Kabupaten Nias Selatan Tandrambowo Lase; Wako University Yoko Takafuji;  mewakili Obor Berkat Indonesia Febly Walewangko serta undangan lainnya. (H-01)
Komentar

Tidak ada komentar:



Klik Disini