DR. Binahati Waruwu |
Lotu, Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Utara sedang berupaya agar Gaji Guru Bantu Daerah (GBD) Nias Utara Triwulan kedua yakni bulan April, Mei, dan Juni untuk dipercepat pembayarannya.
Hal itu disampaikan Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Utara, Binahati Waruwu kepada corongnias.com saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (22/6/2018) lalu.
"Kita usahakan bulan tujuh ini gaji GBD Triwulan ke-II sudah dibayarkan semua. Saat ini kita sudah meminta berkas kepada para GBD untuk segera dilengkapi," Ujar Binahati.
Berkas yang dilengkapi tersebut, kata Binahati, yakni surat pernyataan dari Kepala Sekolah dan diketahui oleh pengawas bahwa yang bersangkutan (GBD-red) aktif dalam melaksanakan tugas.
Binahati mengungkapkan bahwa salah satu kendala terlambatnya pembayaran gaji GBD selama ini adalah masalah berkas, karena ketika terhambat satu orang maka tentu mempengaruhi GBD yang lain.
Ia menghimbau kepada seluruh GBD untuk mempersiapkan berkas yang dipersyaratkan tersebut tepat waktu.
Ditambahkannya bahwa untuk gaji GBD yang belum dibayarkan pada Triwulan pertama akan dibayarkan sekaligus pada Triwulan kedua. (H-01)