Ilustrasi orang tenggelam |
Gunungsitoli, Pendeta N.A Waruwu salah seorang hamba tuhan di gereja yang tidak jauh dari kediaman keluarga Berkat Zebua (20) mengatakan bahwa Berkat Zebua, nelayan yang sempat dinyatakan hilang sejak senin lalu akhirnya ditemukan diperairan sibolga dalam kondisi sehat.
Waruwu mengatakan bahwa Berkat Zebua telah menghubungi keluarganya pada Rabu (11/7/2018) sekitar pukul 12.00 wib siang.
"Berkat sudah ditemukan, dia telah menelepon keluarganya disini sekitar jam 12 siang tadi, kondisinya katanya sehat," ucap Waruwu
Sementara itu, Kepala Pos SAR Gunungsitoli Tonggor Gultom saat dikonfirmasi terkait penemuan tersebut belum bisa memberikan komentar secara resmi karena hingga saat ini pihaknya belum melihat langsung. Namun demikian pihaknya telah mendengar bahwa Berkat Zebua telah menghubungi keluarganya.
Saat ini, pihaknya sedang berkoordinasi kebeberapa pihak karena titik koordinat yang dikirimkan oleh nelayan sibolga yang menemukan Berkat Zebua agak jauh dari perairan kepulauan Nias sehingga menyulitkan bagi Pos SAR Nias untuk melakukan penjemputan langsung.
"Titik koordinat yang dikirimkan kepada kami itu jauh Pak, arah tapsel sana, ini kita lagi berkoordinasi kebeberapa pihak untuk penjemputan," ucap Tonggor.
Seperti diberitakan sebelumnya, Berkat Zebua salah satu nelayan dari Kecamatan Gunungsitoli Selatan menghilang sejak senin (9/7/2018) di sekitar Pantai Malaga. (H-01).