Penyerahan Bantuan oleh Martin Manurung Anggota DPR RI Fraksi Nasdem |
Nias Utara, Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Nasdem Martin Manurung menyalurkan Rp. 450.000.000 kepada sejumlah masyarakat di wilayah Kabupaten Nias Utara di Desa Lauru Fadoro Kecamatan Afulu Jumat (7/1/2022).
Penyerahan secara simbolis yang disaksikan langsung oleh Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu ini sangat disambut baik oleh para penerima bantuan yang terdiri dari Bantuan untuk rumah ibadah, dan sejumlah bantuan dana untuk pembelian alat pertanian di beberapa kelompok tani.
Selain dari Bantuan tersebut, Martin Manurung juga menyerahkan sejumlah bantuan untuk bantuan korban banjir yang telah melanda wilayah Kabupaten Nias Utara beberapa waktu lalu.
Dalam kunjungannya kali ini, Martin Manurung sengaja mendatangkan staff khusus kementerian pertanian untuk menyerap langsung aspirasi masyarakat dalam bidang pertanian sehingga dapat diperhatikan oleh Pihak Pemerintah Pusat kedepannya.
Ketua DPD Nasdem Nias Utara Yusman Zega mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang telah disalurkan juga komitmen kedepannya dalam membangun kepulauan Nias khususnya Kabupaten Nias Utara.
Hal senada disampaikan oleh Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu atas kepedulian yang telah diberikan oleh DPR RI khususnya Martin Manurung dalam mendukung pembangunan kabupaten Nias Utara seraya menghimbau seluruh masyarakat untuk terus mendukung para wakil rakyat yang peduli dengan Nias Utara demi kemajuan Nias Utara kedepannya. (C-002)